• Jelajahi

    Copyright © NUSANTARA NEWS | Berita Nusantara News Hari Ini
    Nusantara News

    Follow us on

    Sebanyak 10 Orang Yang Berstatus ODP Covid-19 Di Luwu Utara, Dua Dinyatakan Negatif

    SuaraSulawesi.com
    Jumat, 20 Maret 2020, 15:13 WIB Last Updated 2020-03-20T13:03:55Z

    JBN NEWS ■ Covid-19 atau biasa di sebut virus corona kini ramai menjadi perbincangan masyarakat, termaksud di Kabupaten Luwu Utara.

    Diketahui dari Juru Bicara Ketua Gugus Tugas Pencegahan Covid-19 Pemerintah Kabupaten Luwu Utara, Komang Krisna mengatakan bahwa ada 10 orang yang berstatus Orang Dalam Pemantauan (ODP) Covid-19 Di Luwu Utara.

    Hal tersebut disampaikan Komang saat melakukan konferensi pers di Aula Lagaligo, Kantor Bupati Luwu Utara, pada Jumat (20/3/2020).

    "Ada 10 orang dalam pemantauan, dari 10 orang tersebut dua diantaranya telah melewati masa 14 hari dan dinyatakan negatif," ucap Komang.

    BACA JUGA: Cegah Penyebaran Covid-19, Satgas Kostrad Periksa Suhu Tubuh Pelintas Batas RI-Malaysia

    Komang melanjutkan, yang delapan orang masih dalam proses.

    Sementara itu Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani menuturkan bahwa, Rumah sakit di Kabupaten Luwu Utara, Sulawesi Selatan, tidak memiliki peralatan medis yang memadai dalam menangani Covid-19 atau Virus Corona.

    "Jujur saja, kita belum memiliki peralatan medis yang memadai terkait penanganan Covid-19," pungkasnya.

    Indah juga mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Luwu Utara juga telah menetapkan daerahnya siaga darurat pencegahan penularan Covid-19.

    "Kita menetapkan siaga darurat pencegahan penularan Covid-19 di Kabupaten Luwu Utara. Status ini sebagai antisipasi penyebaran virus setelah seorang warga Sulsel dinyatakan meninggal akibat positif terjangkit Covid-19," tegasnya.

    ■ YP/JBN

    Komentar

    Tampilkan

    BERITA TERBARU