• Jelajahi

    Copyright © NUSANTARA NEWS | Berita Nusantara News Hari Ini
    Nusantara News

    Follow us on

    Safari Cinta Kang Dedi dan Satrio Dimas: Meriah dengan Jaipong, Budaya Sunda, dan Humor Kang Sule dan Kang Ohang

    NUSANTARA NEWS
    Sabtu, 10 Februari 2024, 10:43 WIB Last Updated 2024-02-10T04:18:52Z

     



    SUKABUMI - NUSANTARANEWS - Acara Safari Cinta yang dihelat oleh Kang Dedi Mulyadi, dan Calon Anggota DPR RI Satrio Dimas Adityo dari Partai Gerindra di Lapangan Cikeong Palabuhanratu menjadi sorotan karena diawali dengan tarian jaipong dan keindahan budaya lokal Sunda. Meskipun hujan lebat, antusiasme masyarakat tampak tak terhentikan, terlebih dengan kehadiran dua artis ibu kota, Kang Sule dan Kang Ohang, yang berhasil memeriahkan acara.


    Acara dibuka dengan semaraknya tarian jaipong, menyuguhkan keindahan gerakan dan kekayaan seni budaya Sunda. Budaya lokal turut meramaikan suasana, menunjukkan komitmen Kang Dedi Mulyadi dan Satrio Dimas Adityo dalam melestarikan dan mempromosikan kearifan lokal.pada Jumat malam (10/02/2024)



    Meskipun hujan lebat turun dengan deras, tak menghalangi semangat dan antusiasme masyarakat yang hadir. budaya dan tarian tradisional Sunda menjadi daya tarik utama, menciptakan atmosfer kebersamaan yang hangat di antara penonton.


    Artis ibu kota, Kang Sule dan Kang Ohang, turut memeriahkan acara dengan penampilan khas mereka. Kang Sule menghibur hadirin dengan lawakan yang khas dan humor yang mengundang tawa, sedangkan Kang Ohang menyajikan sentuhan komedi segar yang disambut positif oleh penonton.



    Safari Cinta ini tidak hanya menjadi ajang untuk menyampaikan visi dan misi, tetapi juga sebagai perayaan kebersamaan dan keanekaragaman budaya. Kehadiran Kang Dedi Mulyadi dan Satrio Dimas Adityo dalam mengapresiasi dan mempererat hubungan dengan masyarakat Palabuhanratu semakin memperkuat ikatan cinta dan dukungan di antara mereka.



    Jurnalis : Ismet

    Komentar

    Tampilkan

    BERITA TERBARU