NUSANTARANEWS | SUKABUMI - Sejumlah Petani Kp. Tapos Desa Cipanengah kecamatan Bojonggenteng Kabupaten Sukabumi gagal tanam akibat mengalami Kekeringan, walau sudah masuk musim hujan.
Petani menyampaikan lahan sawah kering akibat kurang normalnya aliran sungai serta ada beberapa tanggul jebol, bukan cuma itu mereka menyampaikan bahwa adanya pembendungan aliran oleh pemilik kolam, mereka berharap agar aparat membatu atas keluahannya "kita berharap kepada aparat untuk komikasi kepada pemilik kolam tersebut, kalau kita yang melakukan ditakutkan menimbulkan konflik"Harapnya
"Kami hanya memohon bantuan kepada aparat untuk menyampaikan atau komunikasi dengan pemilik kolam yang membendung aliran tersebut, kalau untuk pengerjaan biar kami yang mengerjakan secara gotong royong"tambahnya
Mereka berharap kepada pihak terkait agar segera memberikan solusi atas yang dialaminya, yang berdampak kepada perekonomian mereka.
(Idris)