• Jelajahi

    Copyright © NUSANTARA NEWS | Berita Nusantara News Hari Ini
    Nusantara News

    Follow us on

    Pemdes Appatanah Pastikan Tidak Ada Kegiatan Takbir Keliling Menyambut Idul Fitri 1443 H

    NUSANTARA NEWS
    Sabtu, 23 April 2022, 18:21 WIB Last Updated 2022-04-23T11:21:37Z

    SUARASULAWESI.Com, Selayar - Pemerintah Desa Appatanah, Kecamatan Bontosikuyu, Kabupaten Kepulauan Selayar memastikan tidak akan menggelar kegiatan takbir keliling saat malam penyambutan Idul Fitri 1443 H.

    Demikian hal tersebut disampaikan Sekdes Appatanah Hamaruddin kepada redaksi BDS Selayar, pada Sabtu (23/4/2022).

    "Alasannya tentu masih pandemik, kita ikuti instruksi pemerintah pusat," katanya.

    Meski demikian, Pemdes tak melarang jika kegiatan pada malam takbiran digelar di Masjid atau Mushola masing-masing.

    Sebelum pandemik, lanjut Sekdes, warga Desa Appatanah yang dihuni penduduk sekitar 844 jiwa itu kerap menggelar takbir keliling sebagai tradisi memeriahkan datangnya Idul Fitri.

    "Jadi tahun ini hanya tarawih saja di masjid, tak ada takbir keliling," imbuhnya. (Tim BDS).
    Komentar

    Tampilkan

    BERITA TERBARU