• Jelajahi

    Copyright © NUSANTARA NEWS | Berita Nusantara News Hari Ini
    Nusantara News

    Follow us on

    Tawuran Pelajar di Palabuhanratu Kembali Terjadi, Warga Resah: Diduga Libatkan Senjata Tajam

    NUSANTARA NEWS
    Kamis, 23 Januari 2025, 14:16 WIB Last Updated 2025-01-23T07:26:13Z

     


    NUSANTARANEWS | SUKABUMI  – Sekitar pukul 13.40 WIB, terjadi tawuran antar pelajar SMK di kawasan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi. Kejadian ini berlangsung di Kampung Cempaka Putih, Kecamatan Palabuhanratu, dan sempat membuat warga setempat panik. Kamis (23/1/25)


    Menurut keterangan saksi mata, Alan, warga Kampung Cempaka Putih, insiden ini melibatkan sekitar 10 hingga 20 pelajar. "Kebetulan saya ada di tempat pas kejadian. Awalnya saya tidak tahu bagaimana mulainya, tetapi warga bilang tawuran ini bermula dari alun-alun dan berlanjut sampai ke sini," ujar Alan.



    Alan menambahkan bahwa ia bersama warga lain mencoba melerai pertikaian tersebut. "Yang saya takutkan adalah mereka membawa senjata tajam seperti golok. Saya melihat mereka awalnya cekcok, lalu salah satu memukul lawannya, kemudian mengeluarkan senjata tajam. Lawannya hanya membawa sabuk dan benda lain," jelasnya.


    Setelah warga turun tangan untuk melerai, para pelajar yang terlibat tawuran pun berhamburan melarikan diri. Beruntung, tidak ada laporan korban jiwa akibat kejadian ini. Namun, peristiwa ini menimbulkan kekhawatiran di kalangan masyarakat sekitar terkait keamanan dan keterlibatan pelajar dalam aksi kekerasan.


    Hingga berita ini diturunkan, pihak Sekola belum memberikan keterangan resmi terkait kejadian ini. Warga berharap pihak sekolah segera mengambil langkah tegas agar peristiwa serupa tidak terulang.


    (Ismet)


    Komentar

    Tampilkan

    BERITA TERBARU