NUSANTARANEWS | JAKARTA — Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, menerima kunjungan kehormatan Wakil Perdana Menteri (WPM) Malaysia, Dato’ Seri Dr. Ahmad Zahid bin Hamidi, di Istana Merdeka, Jakarta, pada Selasa (22/4). Kunjungan ini menjadi simbol eratnya hubungan bilateral Indonesia-Malaysia serta memperkuat tali persahabatan antara kedua negara.
Kedatangan Dato’ Seri Dr. Ahmad Zahid bin Hamidi disambut dengan upacara jajar kehormatan di halaman Istana Merdeka. Presiden Prabowo menyambut langsung tamunya, didampingi oleh Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi dan Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya.
Usai penyambutan resmi, kedua pemimpin melakukan sesi foto bersama di ruang kredensial. Dalam suasana akrab, Presiden Prabowo menyebut Dr. Ahmad Zahid sebagai “kawan lama, dari masa muda,” sambil tersenyum hangat, mengingatkan akan kedekatan personal di antara keduanya.
Pertemuan bilateral kemudian berlangsung di ruang kerja Presiden. Sebelum diskusi dimulai, Wakil PM Malaysia menyampaikan ungkapan bermakna, “Saya ingin beri tahu, bahwa rezeki tidak pernah salah alamat,” yang disambut tawa ringan dan hangat.
Dalam pertemuan tersebut, kedua belah pihak membahas berbagai isu strategis, termasuk penguatan kerja sama di sejumlah sektor serta pentingnya menjaga stabilitas kawasan. Hadir mendampingi WPM Malaysia, Duta Besar Malaysia untuk Indonesia Dato’ Syed Mohamad Hasin Tengku Hussin. Sementara dari pihak Indonesia, Presiden Prabowo didampingi Mensesneg dan Seskab.
Kunjungan ini menegaskan komitmen kedua negara untuk terus memperkuat hubungan bilateral yang dilandasi semangat persaudaraan, saling menghormati, dan kerja sama yang saling menguntungkan. Pertemuan berlangsung dalam suasana penuh kehangatan, mencerminkan hubungan diplomatik Indonesia-Malaysia yang kian solid di tengah dinamika global dan regional.
Sumber: BPMI Setpres