• Jelajahi

    Copyright © NUSANTARA NEWS | Berita Nusantara News Hari Ini
    Nusantara News

    Follow us on

    Latihan Berskala Besar TNI di Bangka Belitung: Langit Semarak oleh Ratusan Peterjun Kostrad

    NUSANTARA NEWS
    Rabu, 19 November 2025, 22.22.00 WIB Last Updated 2025-11-19T15:22:48Z

     


    NUSANTARANEWS | BANGKA BELITUNG -  Latihan terpadu berskala besar yang melibatkan seluruh matra TNI berlangsung spektakuler di Desa Mabat, Bangka Belitung, Rabu (19/11/2025). Ratusan prajurit Kostrad dari Yonif Para Raider 501/BY diterjunkan dari ketinggian dalam latihan lintas udara (linud) yang dipimpin langsung Komandan Batalyon, Letkol Inf I Gusti Bagus Prayuda.


    Penerjunan masif ini menjadi bukti nyata kesiapan TNI dalam meningkatkan kemampuan proyeksi kekuatan dan respons cepat terhadap berbagai potensi ancaman di wilayah nasional. Langit Pulau Timah tampak semarak ketika ratusan peterjun melayang rapi menggunakan payung statis, disaksikan langsung oleh masyarakat sekitar.


    Di titik tinjau utama, Panglima TNI, Menteri Pertahanan, Menteri ESDM, Wakil Panglima TNI, serta sejumlah pejabat tinggi kementerian turut menyaksikan jalannya latihan. Kehadiran para pimpinan negara tersebut mencerminkan dukungan penuh pemerintah terhadap peningkatan kemampuan tempur, interoperabilitas antar-matra, serta kesiapan operasional TNI dalam menghadapi dinamika ancaman modern.


    Keterlibatan Yonif 501 dalam latihan ini menjadi elemen strategis bagi penguatan operasi darat serta mempertegas integrasi latihan darat, laut, dan udara. Selain meningkatkan pengendalian wilayah, latihan ini turut memperkuat komitmen TNI dalam menjaga stabilitas keamanan nasional, terutama pada sektor-sektor strategis seperti pertambangan timah yang menjadi aset vital Bangka Belitung.


    Latihan lintas udara ini juga bertujuan mengasah profesionalisme prajurit Kostrad, khususnya dalam teknik terjun dan kesiapsiagaan menghadapi berbagai tugas operasi yang menuntut kecepatan serta ketepatan manuver pasukan. Kesiapan ini penting untuk pengamanan kawasan vital, termasuk jalur distribusi dan area industri timah yang memiliki nilai strategis tinggi.


    Dua pesawat angkut berat C-130 Hercules dikerahkan untuk mendukung pelaksanaan penerjunan. Pesawat A-1328 dari Skadron Udara 32 Malang serta A-1318 dari Skadron Udara 31 Halim Perdanakusuma menjadi platform utama mengangkut ratusan peterjun menuju zona latihan.


    Warga setempat terlihat antusias menyaksikan momen langka tersebut. Payung-payung yang mengembang di udara menghadirkan pemandangan dramatis di langit Bangka Belitung, sekaligus memperkuat kedekatan antara TNI dan masyarakat. Latihan ini diharapkan dapat memberikan edukasi tentang kemampuan satuan elite TNI dalam menjaga kedaulatan negara serta melindungi aset-aset nasional, termasuk tambang timah yang menjadi identitas dan kebanggaan daerah.


    (Sumber: Puspen TNI)

    (Ismet)

    Komentar

    Tampilkan

    BERITA TERBARU